PT Pertamina berbagi kasih dengan 375 anak yatim HUT ke-68 Papua dan Maluku

- Jurnalis

Senin, 15 Desember 2025 - 08:19 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Jayapura) | PT Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku berbagi kasih dengan 375 anak yatim. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Pertamina dan berlangsung serentak di wilayah Papua serta Maluku.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku, Awan Raharjo, mengatakan kegiatan ini menjadi wujud rasa syukur perusahaan. Selain itu, Pertamina ingin terus hadir dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya anak-anak panti asuhan.

Kegiatan ini menjadi bentuk rasa syukur. Kami juga sangat senang dapat merayakan HUT Pertamina dengan berbagi kebahagiaan bersama masyarakat dan anak-anak panti asuhan,” katanya.

Menurut Awan, Pertamina Patra Niaga menyalurkan santunan kepada delapan panti asuhan. Selain itu, perusahaan memberikan bantuan peralatan sekolah sebagai penyemangat anak-anak untuk terus belajar dan meraih cita-cita.

Kegiatan syukuran dan berbagi ini melengkapi kebahagiaan pada peringatan HUT ke-68 Pertamina. Kegiatan ini sekaligus mempererat hubungan perusahaan dengan masyarakat di wilayah timur Indonesia,” ujarnya.

Awan menjelaskan, 375 anak yatim tersebut berasal dari delapan panti asuhan yang dikunjungi langsung. Panti asuhan itu meliputi Pembawa Terang Holtekamp, Harapan Kita Sentani, Muhammadiyah Abepura, dan Air Mata Mama Dok VIII Jayapura. Selain itu, kegiatan juga menjangkau Panti Asuhan Kartini Merauke, Al Muslih Ternate, Yayasan Al Madinah Ambon, serta Bhakti Luhur Loon Tual.

Selain berbagi santunan, kami juga menggelar doa bersama. Kami memohon kelancaran layanan energi Pertamina agar terus amanah melayani masyarakat, termasuk di wilayah ujung timur Indonesia,” katanya.

Ia menambahkan, dalam kesempatan tersebut Pertamina turut mendoakan masyarakat di berbagai daerah. Doa dipanjatkan khusus bagi saudara-saudara yang tengah mengalami duka akibat bencana alam.

Baca Juga :  Kunjungan Wapres Gibran ke Papua, Polda Siapkan Pola Pengamanan Terpadu

Sebelumnya, Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku telah memperingati HUT ke-68. Perusahaan menggelar kegiatan syukuran bersama 375 anak yatim yang tersebar di delapan panti asuhan di Jayapura. [Red]

BERITA LAINNYA

Program Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Kehadiran dan Semangat Belajar Siswa di Jayapura
Gibran Rakabuming Raka Kunjungi Pasar Ikan Fandoi di Biak Numfor, Borong Ikan Baronang dan Panjang
Dua Nelayan Asal Jayapura Hanyut, Pencarian Diperluas Hingga Perairan Papua Nugini
Kecelakaan Laut di Perairan Saireri, Sembilan Penumpang Speed Boat Selamat Berkat Respons Cepat Satpolairud Polres Waropen
Natal Bersama FSP-ASN Jayapura, Wabup Haris Apresiasi Loyalitas Pensiunan
Dapur Nasional Polda Papua Jadi Garda Depan Pemenuhan Gizi Pelajar
Guru Se-Kabupaten Jayapura Geruduk Kantor DPR, Tagih Hak Gaji ULP hingga Tunjangan Profesi yang Belum Dibayar
Ratusan Warga Waropen Gelar Aksi Tuntut Perombakan Pejabat dan Transparansi Keuangan Daerah
Berita ini 5 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:00 WIT

Program Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Kehadiran dan Semangat Belajar Siswa di Jayapura

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:33 WIT

Gibran Rakabuming Raka Kunjungi Pasar Ikan Fandoi di Biak Numfor, Borong Ikan Baronang dan Panjang

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIT

Dua Nelayan Asal Jayapura Hanyut, Pencarian Diperluas Hingga Perairan Papua Nugini

Rabu, 14 Januari 2026 - 08:10 WIT

Kecelakaan Laut di Perairan Saireri, Sembilan Penumpang Speed Boat Selamat Berkat Respons Cepat Satpolairud Polres Waropen

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:34 WIT

Natal Bersama FSP-ASN Jayapura, Wabup Haris Apresiasi Loyalitas Pensiunan

Berita Terbaru

Eropa - Amerika

Gedung Putih Tegaskan Sikap Trump soal Greenland Tetap Sama

Jumat, 16 Jan 2026 - 12:19 WIT

error: Content is protected !!