InfoMatoa, (Kota Jayapura) | Masyarakat adat Kampung Nafri Sembekra, Distrik Abepura, Kota Jayapura, menggelar kegiatan Para-Para Adat di halaman rumah keondoafian Nafri Sembekra, (19/9).
Kegiatan ini dipimpin oleh Ondoafi Nafri Sembekra, Daniel Awi, dengan tema “Masyarakat Adat Bersatu, Menuju Kampung Maju dan Sejahtera.”
Diawali dengan sambutan pembuka oleh Yohannes R. Merahabia selaku pembawa acara. Ia menegaskan bahwa Para-Para Adat bukan sekadar pertemuan biasa, melainkan wadah musyawarah masyarakat adat untuk memperkuat persatuan serta mendukung program-program pemerintah.
Beberapa program prioritas yang disebutkan antara lain Makan Bergizi Gratis, Koperasi Merah Putih, Pemeriksaan Kesehatan Gratis, dan Sekolah Rakyat.
Doa pembuka dipimpin oleh tokoh agama, Pnt. Karce Deda, sebelum dilanjutkan dengan penyampaian sosialisasi oleh Daniel Awi.
Dalam arahannya, Ondoafi Nafri Sembekra mengajak masyarakat untuk bersyukur atas perhatian pemerintah yang terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Papua.
“Keberhasilan program-program ini sangat bergantung pada partisipasi aktif dan kesadaran masyarakat. Kita juga harus menjaga keamanan dan kedamaian di Tanah Papua. Bersama rakyat pemerintah akan kuat, dan bersama pemerintah rakyat berdaulat,” tegas Daniel.
Ia kemudian merinci sejumlah program yang sedang berjalan, mulai dari Makan Bergizi Gratis untuk mencegah stunting, Pemeriksaan Kesehatan Gratis guna meningkatkan layanan kesehatan masyarakat, Koperasi Merah Putih untuk memperkuat ekonomi rakyat, hingga Sekolah Rakyat yang mendorong inovasi dan transformasi pendidikan.
Sebagai bentuk nyata dukungan, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian bantuan sosial kepada perwakilan warga, serta ramah tamah bersama masyarakat Kampung Nafri Sembekra. [Red]









