Polri Perketat Patroli Usai Serangan KKB di Yahukimo

- Jurnalis

Rabu, 24 September 2025 - 13:14 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Yahukimo) | Kepolisian melalui Satgas Operasi Damai Cartenz memperketat patroli di Kabupaten Yahukimo pasca-serangan yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Elkius Kobak di Distrik Seradala. Aksi penyerangan sejak Minggu (20/9) malam hingga Senin (21/9) pagi itu dilaporkan menewaskan sedikitnya lima warga sipil.

Sebagaimana diberitakan Tribun-Papua.com, dua pekerja tambang ditemukan tewas di Jalan Poros Kampung Bingki pada Minggu malam, sementara tiga orang lainnya menjadi korban di Camp Kali Kulum sehari kemudian. Serangan yang menggunakan panah dan senjata api itu menimbulkan kepanikan di kalangan pendulang emas.

Baca Juga :  Satgas Yonif 521/DY Berbagi Kasih di Yahukimo, Papua Pegunungan

Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, mengonfirmasi laporan adanya tambahan korban, namun identitas maupun jumlah final masih menunggu proses evakuasi.

Informasi sementara menyebutkan ada lima korban jiwa. Tetapi kepastian data baru bisa dipublikasikan setelah evakuasi berhasil dilakukan,” jelasnya dalam siaran pers di Jayapura, Rabu (24/9).

Proses evakuasi tertunda akibat hujan deras dan derasnya arus sungai yang menghambat pergerakan tim menuju lokasi kejadian. Sementara itu, Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Adarma Sinaga, menegaskan langkah pengamanan diperkuat untuk mencegah aksi susulan.

Fokus kami adalah memulihkan rasa aman masyarakat sekaligus mencegah jatuhnya korban lagi,” kata Adarma.

Polri juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang, waspada, serta segera melaporkan setiap aktivitas mencurigakan.

Baca Juga :  Satgas Damai Cartenz Lumpuhkan Komandan “Semut Merah” di Yahukimo

Polri menegaskan keselamatan warga tetap menjadi prioritas utama, dan kerja sama seluruh pihak dibutuhkan demi menjaga stabilitas keamanan di Papua.

[Red]

BERITA LAINNYA

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo
Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena
Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN
Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan
Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas
Dana Desa Tahap II Distrik Apalapsili Cair, Penyaluran Dipusatkan di Bank Papua Elelim
Awal Tahun 2026, Stok BBM di Kenyam Nduga Dipastikan Aman dan Mencukupi
Membentang di 3 Provinsi, Luas Taman Nasional Lorentz Tembus 2,4 Juta Hektare
Berita ini 1 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:12 WIT

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:51 WIT

Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena

Senin, 12 Januari 2026 - 10:17 WIT

Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:40 WIT

Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 09:45 WIT

Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas

Berita Terbaru

error: Content is protected !!