Seorang Perempuan Tewas Dianiaya dengan Kapak di Belakang RSUP Jayapura, Pelaku Serahkan Diri ke Polisi

- Jurnalis

Selasa, 7 Oktober 2025 - 09:28 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Jayapura) | Seorang perempuan berinisial EKO (41) ditemukan tewas di rumahnya di belakang RSUP Jayapura, Jalan Kampung Konya, Kelurahan Kota Baru, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Senin sore (6/10), sekitar pukul 15.45 WIT. Korban mengalami luka berat di bagian kepala akibat hantaman benda tajam jenis kapak.

Pelaku diketahui bernama Yunus Rumbiak (46), seorang buruh tani yang juga merupakan kenalan dekat korban. Usai kejadian, pelaku sempat melarikan diri namun kemudian menyerahkan diri ke Polsek Abepura pada pukul 19.42 WIT.

Berdasarkan hasil penyelidikan awal dan keterangan saksi, penganiayaan diduga dipicu oleh pertengkaran antara korban dan pelaku yang dilatarbelakangi masalah pribadi. Pertengkaran tersebut berujung pada tindakan kekerasan di dalam rumah korban.

Baca Juga :  Kasatgas Humas ODC 2025 Tegaskan Penegakan Hukum Terhadap KKB Dilakukan Secara Terukur Demi Keselamatan Warga

Menurut keterangan saksi, sebelum insiden terjadi, korban sempat meminta anak-anaknya keluar rumah. Beberapa saat kemudian, anak-anak korban yang kembali masuk menemukan ibunya sudah tidak bernyawa dan segera meminta pertolongan warga sekitar.

Korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa dengan luka di bagian kepala. Warga langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian,” ujar salah satu saksi di lokasi kejadian.

Menindaklanjuti laporan warga, personel Polsek Abepura tiba di tempat kejadian perkara (TKP) sekitar pukul 17.00 WIT. Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RS Bhayangkara Jayapura menggunakan mobil jenazah yang tiba di lokasi pukul 17.50 WIT. Tim identifikasi dari Polresta Jayapura Kota juga diterjunkan untuk melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti.

Baca Juga :  Gubernur Papua Tekankan Akuntabilitas Kinerja ASN di Apel Perdana 2026

Beberapa barang bukti yang diamankan antara lain:

  • Satu buah kapak yang diduga digunakan pelaku
  • Dua buah tas (milik korban dan pelaku)
  • Sejumlah barang pribadi milik korban

Sekitar pukul 19.42 WIT, pelaku mendatangi Polsek Abepura dan menyerahkan diri secara sukarela. Saat ini, yang bersangkutan telah diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Pelaku menyerahkan diri dan telah kami amankan. Saat ini penyidik masih melakukan pendalaman terhadap motif dan kronologi lengkap kejadian,” ujar Kapolsek Abepura dalam keterangannya.

Kasus ini tengah ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Abepura bekerja sama dengan Satreskrim Polresta Jayapura Kota untuk proses hukum lebih lanjut.

[Red]

BERITA LAINNYA

Gibran Rakabuming Raka Kunjungi Pasar Ikan Fandoi di Biak Numfor, Borong Ikan Baronang dan Panjang
Dua Nelayan Asal Jayapura Hanyut, Pencarian Diperluas Hingga Perairan Papua Nugini
Kecelakaan Laut di Perairan Saireri, Sembilan Penumpang Speed Boat Selamat Berkat Respons Cepat Satpolairud Polres Waropen
Natal Bersama FSP-ASN Jayapura, Wabup Haris Apresiasi Loyalitas Pensiunan
Dapur Nasional Polda Papua Jadi Garda Depan Pemenuhan Gizi Pelajar
Guru Se-Kabupaten Jayapura Geruduk Kantor DPR, Tagih Hak Gaji ULP hingga Tunjangan Profesi yang Belum Dibayar
Ratusan Warga Waropen Gelar Aksi Tuntut Perombakan Pejabat dan Transparansi Keuangan Daerah
Dukung Asta Cita Presiden, Polda Papua Gelar Panen Raya Jagung Serentak di Koya Barat
Berita ini 2 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:33 WIT

Gibran Rakabuming Raka Kunjungi Pasar Ikan Fandoi di Biak Numfor, Borong Ikan Baronang dan Panjang

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIT

Dua Nelayan Asal Jayapura Hanyut, Pencarian Diperluas Hingga Perairan Papua Nugini

Rabu, 14 Januari 2026 - 08:10 WIT

Kecelakaan Laut di Perairan Saireri, Sembilan Penumpang Speed Boat Selamat Berkat Respons Cepat Satpolairud Polres Waropen

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:34 WIT

Natal Bersama FSP-ASN Jayapura, Wabup Haris Apresiasi Loyalitas Pensiunan

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:23 WIT

Dapur Nasional Polda Papua Jadi Garda Depan Pemenuhan Gizi Pelajar

Berita Terbaru

Asia - Pasifik

China Perkuat Ambisi Internet Satelit di Orbit Rendah Bumi

Kamis, 15 Jan 2026 - 09:33 WIT

error: Content is protected !!