Subsatgas Keladi Sagu Bantu Warga Yalimo dengan Layanan Kesehatan Door to Door

- Jurnalis

Kamis, 31 Juli 2025 - 19:22 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Yalimo) | Kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di daerah terpencil terus ditunjukkan oleh Subsatgas Keladi Sagu melalui Operasi Rasaka Cartenz 2025. Pada Kamis (31/7), tim kesehatan dari Polri ini kembali turun langsung ke lapangan memberikan layanan medis gratis bagi warga di Kabupaten Yalimo, Papua.

Berbeda dari pelayanan konvensional, kali ini petugas mendatangi rumah-rumah warga untuk memeriksa kondisi kesehatan mereka. Dengan membawa perlengkapan medis lengkap dan berbagai jenis obat-obatan, tim melakukan pemeriksaan dan pengobatan langsung di lokasi, menyasar berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Keluhan yang banyak ditemukan di lapangan antara lain demam, batuk, pilek, infeksi kulit, serta luka ringan pada anak-anak. Sementara pada warga dewasa, gejala seperti nyeri otot, tekanan darah tinggi, dan gangguan pernapasan menjadi fokus penanganan tim medis.

Baca Juga :  BAZNAS Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis di APKASI 2025

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Cahyo Sukarnito, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen nyata Polri untuk hadir di tengah masyarakat, terutama mereka yang tinggal jauh dari fasilitas kesehatan.

Kami memahami tantangan akses kesehatan di daerah seperti Yalimo. Karena itu, kami bawa pelayanan langsung ke depan pintu rumah warga. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa tidak ada satu pun masyarakat yang tertinggal dalam memperoleh layanan dasar,” ujar Cahyo.

Ia menambahkan bahwa pelayanan ini bukan hanya untuk mengobati, tetapi juga sebagai bentuk edukasi pentingnya menjaga kesehatan dan mendorong kebiasaan hidup bersih.

Baca Juga :  Forum Anak Papua Pegunungan Jadi Wadah Pembentukan Generasi Tangguh dan Cinta Tanah Air

Warga yang dikunjungi pun menyambut antusias kehadiran tim kesehatan dari Subsatgas Keladi Sagu. Banyak yang mengaku terbantu dengan layanan ini dan berharap agar program serupa dapat dilakukan secara rutin, terutama di wilayah yang akses ke puskesmas masih terbatas.

Dengan kegiatan ini, Operasi Rasaka Cartenz tidak hanya menjadi simbol kehadiran negara di wilayah pedalaman, tetapi juga menunjukkan bahwa pendekatan humanis dan pelayanan langsung dapat memperkuat kepercayaan serta kesejahteraan masyarakat Papua. [Red]

BERITA LAINNYA

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo
Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena
Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN
Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan
Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas
Dana Desa Tahap II Distrik Apalapsili Cair, Penyaluran Dipusatkan di Bank Papua Elelim
Awal Tahun 2026, Stok BBM di Kenyam Nduga Dipastikan Aman dan Mencukupi
Membentang di 3 Provinsi, Luas Taman Nasional Lorentz Tembus 2,4 Juta Hektare
Berita ini 7 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:12 WIT

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:51 WIT

Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena

Senin, 12 Januari 2026 - 10:17 WIT

Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:40 WIT

Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 09:45 WIT

Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas

Berita Terbaru

error: Content is protected !!