InfoMatoa, (Merauke) | Pemerintah Kabupaten Merauke meresmikan Dapur SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi) Berkat Anugerah Yayasan Jalinan Kasih Animha di Jalan Nusa Barong, Gang Werediti 1, Distrik Merauke, Papua Selatan. Peresmian ini menjadi bagian dari Program Makan Bergizi Gratis yang menyasar siswa sekolah di daerah tersebut.
Camat Merauke, Rinto Aji Sahayaan Saputra, menegaskan bahwa program ini berperan penting dalam memenuhi kebutuhan gizi anak-anak setiap hari. Selain itu, ia menyebut program ini menjadi langkah nyata mendukung peningkatan konsentrasi belajar dan pembentukan generasi emas Indonesia.
“Hari ini kami mendistribusikan 700 porsi makanan bergizi kepada siswa SMP YPPK Yohanes 23 Merauke dari total 3.523 porsi yang disiapkan. Kami berharap dukungan semua pihak agar kegiatan ini berjalan lancar dan tidak menimbulkan kekhawatiran masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala SPPG Berkat Anugerah, Melinda Afsari Siregar, memastikan penyajian makanan melalui proses yang aman dan higienis. Ia juga berkoordinasi dengan pihak sekolah untuk mendata siswa yang memiliki alergi makanan agar lebih tepat dalam penyajian.
“Dapur ini kami siapkan untuk mendukung proses belajar, sehingga anak-anak dapat mengikuti kegiatan sekolah dengan kondisi yang lebih bugar dan bersemangat,” jelasnya.
Selain itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Papua Selatan, Jujuk Riyanto, mengingatkan agar seluruh pihak menjaga kebersihan lingkungan dapur. Ia menegaskan Program Makan Bergizi Gratis merupakan prioritas pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan generasi muda.
Acara ditutup dengan prosesi peresmian dapur oleh Asisten I Setda Merauke, Yanuarius Katmok, S.T., M.T., sesi foto bersama, dan ramah-tamah. [Red]









