HKN ke-61 di Tolikara Angkat Tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”

- Jurnalis

Jumat, 7 November 2025 - 07:55 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Tolikara) | Dalam semangat memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Dinas Kesehatan Kabupaten Tolikara menggelar kegiatan jalan santai dan senam sehat di Lapangan Merah Putih Karubaga, Jalan Perintis, Distrik Karubaga, Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua Pegunungan, pada Jumat (7/11).

Kegiatan bertema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat” ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Tolikara, Elius Enembe, S.Kep., M.Kes. Ia mengajak seluruh peserta menjadikan momentum HKN sebagai langkah nyata memperkuat budaya hidup sehat di tengah masyarakat.

Wakil Bupati Tolikara Yotam Wonda, S.H., M.Si., dan Kasdim 1716/Tolikara Mayor Inf Suprapto hadir secara langsung untuk mendukung jalannya kegiatan. Selain itu, perwakilan dari Kementerian Agama Tolikara, Polres Tolikara, dan Kodim 1716/Tolikara juga ikut berpartisipasi. Sejumlah pejabat OPD, tenaga kesehatan, dan masyarakat turut memeriahkan kegiatan yang penuh semangat dan kebersamaan itu.

Baca Juga :  Perkuat Kerja Sama Kesehatan, RI Serahkan Vaksin Rabies ke Timor-Leste

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Tolikara Yotam Wonda menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta atas partisipasi aktif mereka dalam kegiatan HKN.

Kesehatan adalah hal utama dan nilainya sangat besar bagi kita semua. Melalui kegiatan ini, kita memperkuat sinergi antara Pemerintah Daerah, TNI–Polri, dan masyarakat untuk menjaga keamanan serta membangun Tolikara yang lebih maju dan unggul.” ujar Yotam.

Ia pun berterima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan mereka. Ucapan khusus ia sampaikan kepada jajaran Dinas Kesehatan Tolikara yang bekerja keras menyukseskan peringatan HKN tahun ini.

Baca Juga :  Jalan Sehat Warnai HUT ke-14 Partai NasDem di Merauke, Ribuan Warga Ikut Meriahkan

Doa pembuka mengawali rangkaian kegiatan peringatan HKN ke-61. Setelah itu, Wakil Bupati menyampaikan sambutan, lalu peserta mengikuti jalan santai melewati rute utama di pusat kota Karubaga. Kegiatan berlanjut dengan senam sehat dan foto bersama sebagai simbol kebersamaan serta semangat menjaga pola hidup sehat.

Pemerintah Kabupaten Tolikara menegaskan tekad untuk terus menumbuhkan semangat hidup sehat dan produktif di tengah masyarakat. Peringatan HKN ke-61 menjadi langkah nyata menuju masa depan Tolikara yang lebih baik. [Red]

BERITA LAINNYA

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo
Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena
Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN
Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan
Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas
Dana Desa Tahap II Distrik Apalapsili Cair, Penyaluran Dipusatkan di Bank Papua Elelim
Awal Tahun 2026, Stok BBM di Kenyam Nduga Dipastikan Aman dan Mencukupi
Membentang di 3 Provinsi, Luas Taman Nasional Lorentz Tembus 2,4 Juta Hektare
Berita ini 4 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:51 WIT

Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena

Senin, 12 Januari 2026 - 10:17 WIT

Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:40 WIT

Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 09:45 WIT

Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:42 WIT

Dana Desa Tahap II Distrik Apalapsili Cair, Penyaluran Dipusatkan di Bank Papua Elelim

Berita Terbaru

Asia - Pasifik

China Perkuat Ambisi Internet Satelit di Orbit Rendah Bumi

Kamis, 15 Jan 2026 - 09:33 WIT

error: Content is protected !!