Tokoh Papua Pegunungan Kompak Bangun Generasi Sehat dan Ekonomi Mandiri

- Jurnalis

Rabu, 13 Agustus 2025 - 00:42 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Jayawijaya) | Kepala suku, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dari seluruh wilayah Papua Pegunungan berkumpul di Grand Baliem Hotel, Wamena, untuk mengikuti pertemuan bertema “Papua Bersatu Indonesia Maju Menuju Generasi Sehat, Ekonomi Mandiri, dan Kampung Terpadu”, Selasa (12/8)

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kunjungan Kepala BIN, Menteri Koperasi, Menteri Desa, dan Kepala BGN di wilayah Papua Tengah. Pertemuan dihadiri oleh sekitar 50 peserta yang terdiri dari unsur pemerintah daerah, aparat keamanan, lembaga perbankan, dan organisasi masyarakat adat.

Kegiatan dibuka dengan registrasi peserta, pemeriksaan kesehatan gratis, serta penampilan tari-tarian khas Papua Pegunungan. Para peserta kemudian mengikuti sesi video conference yang diisi sambutan dari Gubernur Papua Tengah, Kabinda Papua, dan Menteri Koperasi RI.

Baca Juga :  Sosialisasi PKK Dorong Pemberdayaan Keluarga di Oksibil, Pegunungan Bintang

Dalam sambutannya, Gubernur Papua Tengah menyoroti pentingnya percepatan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayahnya. Ia menyampaikan bahwa hingga saat ini program tersebut baru terlaksana di Kabupaten Mimika, sementara di daerah lain masih terkendala proses verifikasi penyedia dapur sehat dan faktor keamanan di beberapa wilayah.

Kabinda Papua menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar seluruh pemangku kepentingan untuk membangun Papua yang lebih sejahtera. Ia mengajak seluruh kepala daerah, bupati, dan kepala suku untuk menyatukan visi demi kemajuan masyarakat Papua.

Baca Juga :  Momentum 43 Tahun Lembah Elelim: Injil Jadi Dasar Persatuan dan Pembangunan

Menteri Koperasi RI menegaskan bahwa koperasi desa memegang peranan strategis dalam mendorong kemandirian ekonomi masyarakat. Ia mengajak seluruh pihak untuk memaksimalkan potensi lokal melalui semangat gotong royong dan pengelolaan usaha yang berkelanjutan.

Pertemuan ini juga diwarnai dengan penyerahan cinderamata kepada perwakilan anak sekolah, sesi tanya jawab, penandatanganan deklarasi dukungan terhadap program pemerintah, serta peletakan batu pertama lahan Dapur MBG oleh perwakilan kepala suku dari Kabupaten Jayawijaya, Tolikara, dan Pegunungan Bintang.

Rangkaian kegiatan berjalan aman dan tertib, menandai komitmen bersama seluruh elemen masyarakat Papua Pegunungan untuk mewujudkan generasi sehat, ekonomi mandiri, dan kampung terpadu di masa depan. [Red]

BERITA LAINNYA

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo
Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena
Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN
Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan
Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas
Dana Desa Tahap II Distrik Apalapsili Cair, Penyaluran Dipusatkan di Bank Papua Elelim
Awal Tahun 2026, Stok BBM di Kenyam Nduga Dipastikan Aman dan Mencukupi
Membentang di 3 Provinsi, Luas Taman Nasional Lorentz Tembus 2,4 Juta Hektare
Berita ini 11 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:12 WIT

Maraton Kunker Wapres Gibran di Papua: Dari Sekolah Rakyat Biak, Main Bola di Wamena, hingga Agendakan Yahukimo

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:51 WIT

Usai dari Biak Numfor, Gibran Lanjutkan Kunjungan ke Wamena

Senin, 12 Januari 2026 - 10:17 WIT

Pemkab Jayawijaya Pastikan Rekrutmen Taruna PTDI-STTD 2026, Lulusan Dijamin Jadi ASN

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:40 WIT

Enam Warga Diamankan Aparat di Dekai Yahukimo, Akhirnya Dibebaskan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 09:45 WIT

Duka di Balik Kontak Senjata Nduga: Praka Satria Taopan Gugur dalam Tugas

Berita Terbaru

Asia - Pasifik

China Perkuat Ambisi Internet Satelit di Orbit Rendah Bumi

Kamis, 15 Jan 2026 - 09:33 WIT

error: Content is protected !!