InfoMatoa, (Manokwari) | Kepala Subdirektorat Wilayah III Direktorat Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Kementerian PUPR, M. Rizat Abidin, menyatakan Kabupaten Manokwari menjadi salah satu daerah di Indonesia Timur yang berpeluang memperoleh bantuan pembiayaan dari APBN tahun 2026.
- “Salah satu program yang kami pertimbangkan menjadi prioritas adalah pembangunan Pusat Layanan UMKM Terpadu,” ujar Rizat saat melakukan kunjungan kerja di Manokwari, Kamis (2/10).
Ia menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Manokwari telah menyiapkan lahan seluas 3 hektare yang dibiayai melalui APBD untuk mendukung pembangunan fasilitas tersebut. Langkah ini dinilai sebagai bentuk komitmen daerah dalam memperkuat ekosistem UMKM sekaligus membuka peluang lebih besar dalam mengakses dukungan dari pemerintah pusat.[Red]









