Fakfak Kembangkan Bibit Kelapa Hibrida untuk Tingkatkan Produktivitas

- Jurnalis

Sabtu, 1 November 2025 - 12:39 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Fakfak) | Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Fakfak, Widhi Asmorojati, menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya menghadirkan bibit kelapa hibrida di wilayahnya. Ia menjelaskan bahwa pengembangan bibit tersebut membutuhkan rekayasa dan teknik khusus, sehingga prosesnya tidak bisa dilakukan secara sederhana.

Proses pembibitan kelapa hibrida atau kelapa genja entok memerlukan ovulasi dan perlakuan khusus, hampir sama seperti teknik grafting pada tanaman pala.” jelas Widhi.

Karena prosesnya kompleks, Dinas Perkebunan Fakfak saat ini bekerja sama dengan sejumlah daerah yang sudah lebih dulu berhasil mengembangkan bibit kelapa hibrida. Tahun ini, Fakfak menerima pasokan bibit dari beberapa kabupaten di luar Papua Barat, termasuk dari Manado. Meskipun jumlahnya belum banyak, langkah ini menjadi awal untuk memperkuat produktivitas kelapa di Fakfak.

Baca Juga :  Launching POPM Filariasis, Kampung Peduli Siaga ATM, dan Pembagian Kelambu Massal Digelar di Mamberamo Raya

Widhi menuturkan, kepemimpinan sebelumnya sudah memprakarsai program pengembangan kelapa hibrida di Fakfak. Namun, skalanya masih kecil dan belum memberi dampak besar terhadap peningkatan produksi. Saat ini, pihaknya menyiapkan strategi pengembangan bertahap dengan memanfaatkan area pesisir dan pantai yang masih kosong untuk penanaman.

Kami berharap ke depan tersedia kawasan khusus yang bisa menjadi sentra perkebunan kelapa hibrida.” ujarnya.

Menurut Widhi, potensi geografis dan iklim Fakfak sangat mendukung pengembangan kelapa. Ia meyakini, dengan pengelolaan yang tepat, kelapa hibrida dapat menjadi komoditas unggulan daerah.

Target kami bukan hanya menambah jumlah produksi, tetapi juga meningkatkan kualitas kelapa Fakfak agar mampu bersaing dengan daerah lain.” pungkas Widhi.

[Red]

BERITA LAINNYA

Pemkab Manokwari Tertibkan Kios Liar Pelabuhan Jelang Pesparawi 2026, Pedagang Dapat Santunan
BPK Temukan Dua Masalah Serius Layanan Kesehatan di Teluk Wondama: Tenaga Medis Terbatas, Sarpras Belum Memadai
Bupati Hasan Achmad Tegaskan Komitmen Percepatan SDM Kaimana Lewat Pendidikan, 24 Mahasiswa RPL Unimuda Diyudisium
Polres Fakfak Tegaskan Zero Tolerance Penyimpangan Anggaran, Kapolres: Setiap Rupiah adalah Amanah Rakyat
Ratusan Muslimah Wahdah Islamiyah Teluk Bintuni Ikuti Daurah Ramadhan, Siap Sambut Bulan Suci dengan Ilmu dan Akhlak
Pemkab Pegunungan Arfak Dorong Pendirian BUMD, Strategi Percepat Pembangunan dan Tingkatkan Kesejahteraan Warga
Efisiensi Anggaran Pusat, Pemkab Manokwari Kaji Ulang Pembiayaan Honorer
Kepala BLK Fakfak Dorong Pemerintah Perkuat SDM Lokal Hadapi Lonjakan Investasi
Berita ini 5 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:09 WIT

Pemkab Manokwari Tertibkan Kios Liar Pelabuhan Jelang Pesparawi 2026, Pedagang Dapat Santunan

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:17 WIT

BPK Temukan Dua Masalah Serius Layanan Kesehatan di Teluk Wondama: Tenaga Medis Terbatas, Sarpras Belum Memadai

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:46 WIT

Bupati Hasan Achmad Tegaskan Komitmen Percepatan SDM Kaimana Lewat Pendidikan, 24 Mahasiswa RPL Unimuda Diyudisium

Senin, 12 Januari 2026 - 12:04 WIT

Polres Fakfak Tegaskan Zero Tolerance Penyimpangan Anggaran, Kapolres: Setiap Rupiah adalah Amanah Rakyat

Minggu, 11 Januari 2026 - 17:11 WIT

Ratusan Muslimah Wahdah Islamiyah Teluk Bintuni Ikuti Daurah Ramadhan, Siap Sambut Bulan Suci dengan Ilmu dan Akhlak

Berita Terbaru

Asia - Pasifik

China Perkuat Ambisi Internet Satelit di Orbit Rendah Bumi

Kamis, 15 Jan 2026 - 09:33 WIT

error: Content is protected !!