IMO-Indonesia Harap Polri Makin Terbuka di Bawah Kepemimpinan Baru

- Jurnalis

Rabu, 6 Agustus 2025 - 22:40 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Infomatoa, (Jakarta) | Ketua Ikatan Media Online (IMO) Indonesia, Yakub F. Ismail, menyampaikan apresiasi atas penunjukan Komisaris Jenderal (Komjen) Dedi Prasetyo sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri). Menurutnya, keputusan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tersebut merupakan langkah strategis untuk memperkuat kinerja dan citra Polri di mata publik.

Yakub menilai Komjen Dedi sebagai sosok yang tidak hanya memiliki pengalaman luas di bidang operasional, tetapi juga dikenal komunikatif dan terbuka terhadap media.

Publik mengenal beliau sebagai pemimpin yang mampu menjaga stabilitas keamanan sekaligus membangun dialog yang sehat dengan masyarakat melalui keterbukaan informasi,” ujarnya di Jakarta, Rabu (6/8).

Lebih lanjut, Yakub menyebutkan bahwa kedekatan Komjen Dedi dengan insan pers merupakan modal penting dalam menghadirkan institusi Polri yang transparan dan akuntabel.

Komjen Dedi adalah figur yang memahami pentingnya kemitraan dengan media. Ia tidak alergi terhadap kritik, dan justru menjadikan media sebagai mitra dalam menjaga kepercayaan publik,” ungkapnya.

IMO-Indonesia, kata Yakub, menaruh harapan besar agar komposisi kepemimpinan baru di tubuh Polri dapat memperkuat prinsip keterbukaan, profesionalisme, dan pelayanan publik yang humanis.

Kami berharap Polri ke depan semakin terbuka dalam menyampaikan informasi, sekaligus responsif terhadap kebutuhan masyarakat di era digital ini,” tegasnya.

Yakub juga menekankan bahwa sinergi antara aparat penegak hukum dan media menjadi semakin penting di tengah tantangan keamanan dan penyebaran informasi yang cepat.

Transparansi bukan hanya soal membuka data, tapi soal membangun kepercayaan. Dan kami yakin, di bawah kepemimpinan baru, Polri mampu menjawab harapan itu,” pungkasnya.

[Red]

Baca Juga :  Delegasi EBIFF 2025 Asal India Terpukau dengan Keramahan Warga Kaltim

BERITA LAINNYA

Prabowo Kumpulkan 1.200 Guru Besar di Istana, Bahas Arah Besar Pendidikan dan SDM Nasional
OTT Pajak di Jakarta Utara Ungkap Dugaan Suap Rp59 Miliar, Ujian Serius Reformasi Kemenkeu
Impor Solar Disetop, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Serap Pasokan dari Pertamina
Tito Karnavian Percepat Pencairan Bantuan Rumah Warga Terdampak Bencana di Sumatera
Anggaran Transfer ke Daerah Aceh Dipastikan Utuh Meski Terdampak Bencana
Kemenhub Bekukan Izin Cahaya Trans Selama 12 Bulan Usai Kecelakaan Maut di Semarang
Nadiem Makarim Siap Hadiri Sidang Dakwaan Kasus Pengadaan Laptop Usai Dua Kali Absen karena Sakit
TNI AL Amankan Kapal Bermuatan Kayu & Narkoba di Perairan Karimun, 3 Orang Diproses Hukum
Berita ini 3 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Jumat, 16 Januari 2026 - 07:57 WIT

Prabowo Kumpulkan 1.200 Guru Besar di Istana, Bahas Arah Besar Pendidikan dan SDM Nasional

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:51 WIT

OTT Pajak di Jakarta Utara Ungkap Dugaan Suap Rp59 Miliar, Ujian Serius Reformasi Kemenkeu

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:59 WIT

Impor Solar Disetop, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Serap Pasokan dari Pertamina

Senin, 12 Januari 2026 - 08:06 WIT

Tito Karnavian Percepat Pencairan Bantuan Rumah Warga Terdampak Bencana di Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 - 09:24 WIT

Anggaran Transfer ke Daerah Aceh Dipastikan Utuh Meski Terdampak Bencana

Berita Terbaru

error: Content is protected !!