InfoMatoa, (Puncak Jaya) | Kelompok kriminal bersenjata (KKB) diduga menjadi pelaku pembacokan terhadap seorang tukang ojek bernama Satu’in (51) di Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah. Peristiwa terjadi di Jalan Pasar Lama Kota Mulia menuju Kamp Dokome, Kamis (31/7) sekitar pukul 12.30 WIT.
Kepala Operasi Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Ramadhani mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku. “Satgas Operasi Damai Cartenz masih melakukan penyelidikan terkait dugaan keterlibatan KKB dan pengejaran terhadap pelaku,” ujar Faizal dalam keterangan tertulis, Jumat (1/8).
Korban mengalami luka serius akibat sabetan senjata tajam di bagian lengan kiri dan saat ini dirawat intensif di RSUD Mulia. Saat kejadian, korban sempat dibantu oleh rekan sesama tukang ojek.
Menurut Faizal, pelaku menyerang korban saat sedang mengantar penumpang wanita. Setelah membacok korban, pelaku melarikan diri dengan membawa sepeda motor milik korban serta penumpang yang dibonceng. “Motor serta penumpang yang bersama korban diambil paksa dan dibawa lari ke arah Kampung Purbalo,” jelasnya.
Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2025 Kombes Pol Yusuf Sutejo mengimbau masyarakat tetap tenang dan waspada. Ia memastikan aparat keamanan akan menindak tegas pelaku. “Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap tenang. Aparat menjamin bahwa pengejaran dan penegakan hukum akan dilakukan secara tegas,” tegas Yusuf.
Korban diketahui sempat menyadari dirinya dibuntuti oleh dua orang tak dikenal yang berboncengan motor sebelum akhirnya dicegat dan diserang di tengah jalan.(Red)









