Mendagri Tito Karnavian: Stabilitas Harga Pangan Jadi Fokus Utama Pemerintah

- Jurnalis

Selasa, 26 Agustus 2025 - 22:12 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

InfoMatoa, (Kendari) | Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menegaskan bahwa menjaga stabilitas harga pangan merupakan prioritas utama pemerintah. Hal ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto yang menempatkan swasembada pangan sebagai program strategis nasional.

Presiden menekankan bahwa negara merdeka harus merdeka dalam pangan, mampu menghidupi rakyatnya sendiri,” kata Mendagri saat membuka Gerakan Pangan Murah di Plataran eks-MTQ Tugu Religi, Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (26/8).

Mendagri menjelaskan, stok beras nasional saat ini cukup aman dengan cadangan di Bulog yang mencapai lebih dari 4 juta ton. Meski demikian, ia mengingatkan agar persoalan harga pangan tetap menjadi perhatian serius. Menurutnya, menjaga inflasi pada kisaran 1,5 hingga 3,5 persen menjadi kunci keseimbangan yang menguntungkan konsumen maupun produsen.

Baca Juga :  BNPB Tetapkan Status Darurat Bencana Banjir di Bali Selama Satu Pekan

Beberapa komoditas seperti cabai rawit, bawang merah, dan beras disebut Mendagri perlu mendapat intervensi agar harga tetap terkendali. Pemerintah pun telah menugaskan Bulog dan Badan Pangan Nasional (Bapanas) menyalurkan 1,3 juta ton beras dari cadangan hingga akhir 2025.

Baca Juga :  Bupati Fakfak Apresiasi Dedikasi Tenaga Kesehatan pada Penutupan Rakerkesda 2025

Selain dukungan pusat, Tito mendorong pemerintah daerah (Pemda) lebih aktif memantau harga kebutuhan pokok. Ia menyarankan adanya koordinasi intensif, baik melalui forum komunikasi daring maupun rapat rutin, agar setiap gejolak harga dapat segera direspons.

Kalau daerah dibiarkan berjalan autopilot, tanpa data dan tanpa intervensi, maka harga pangan sulit terkendali,” tegasnya.

[Red]

BERITA LAINNYA

Prabowo Kumpulkan 1.200 Guru Besar di Istana, Bahas Arah Besar Pendidikan dan SDM Nasional
OTT Pajak di Jakarta Utara Ungkap Dugaan Suap Rp59 Miliar, Ujian Serius Reformasi Kemenkeu
Impor Solar Disetop, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Serap Pasokan dari Pertamina
Tito Karnavian Percepat Pencairan Bantuan Rumah Warga Terdampak Bencana di Sumatera
Anggaran Transfer ke Daerah Aceh Dipastikan Utuh Meski Terdampak Bencana
Kemenhub Bekukan Izin Cahaya Trans Selama 12 Bulan Usai Kecelakaan Maut di Semarang
Nadiem Makarim Siap Hadiri Sidang Dakwaan Kasus Pengadaan Laptop Usai Dua Kali Absen karena Sakit
TNI AL Amankan Kapal Bermuatan Kayu & Narkoba di Perairan Karimun, 3 Orang Diproses Hukum
Berita ini 4 kali dibaca

BERITA LAINNYA

Jumat, 16 Januari 2026 - 07:57 WIT

Prabowo Kumpulkan 1.200 Guru Besar di Istana, Bahas Arah Besar Pendidikan dan SDM Nasional

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:51 WIT

OTT Pajak di Jakarta Utara Ungkap Dugaan Suap Rp59 Miliar, Ujian Serius Reformasi Kemenkeu

Selasa, 13 Januari 2026 - 09:59 WIT

Impor Solar Disetop, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Serap Pasokan dari Pertamina

Senin, 12 Januari 2026 - 08:06 WIT

Tito Karnavian Percepat Pencairan Bantuan Rumah Warga Terdampak Bencana di Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 - 09:24 WIT

Anggaran Transfer ke Daerah Aceh Dipastikan Utuh Meski Terdampak Bencana

Berita Terbaru

error: Content is protected !!